RENTALMOTOR99.COM – Berlibur ke Pulau Bali rasanya belum lengkap apabila belum menyambangi objek wisata bernama Patung Garuda Wisnu Kencana. Patung setinggi 121 meter ini dapat ditemukan di Kuta Selatan, Kabupaten Badung, tepatnya Jl. Raya Uluwatu, Desa Ungasan.

Setelah melalui proses perancangan, pembangunan, dan renovasi selama 28 tahun, akhirnya patung ini diresmikan oleh Presiden Jokowi pada tahun 2018. Kini, Garuda Wisnu Kencana menjadi ikon kebanggaan Bali yang namanya sudah terkenal sampai ke mancanegara.

Hal-hal yang Perlu Diketahui dari Garuda Wisnu Kencana

Selain proses pembangunannya yang cukup berliku dan lama, terdapat fakta-fakta lain yang menyelimuti patung ikonik kebanggan masyarakat Bali ini. Apa saja fakta-faktanya? Simak pembahasannya ya!

Rute Menuju Kawasan Garuda Wisnu Kencana

Jika tidak membawa kendaraan, tersedia mobil atau motor yang bisa disewa untuk menuju Patung Garuda Wisnu Kencana. Namun jika tidak ingin menyewanya, di sana tersedia transportasi umum seperti taksi argo, taksi online, ataupun ojek online.

Untuk menuju kawasan Garuda Wisnu Kencana, tersedia sejumlah rute yang bisa ditempuh pengunjung dengan moda transportasi motor ataupun mobil. Waktu tempuhnya bervariasi, karena bergantung pada kondisi jalanan yang bisa macet ataupun sepi. Berikut rincian rutenya:

Harga Tiket, Jam Operasional, serta Fasilitas yang Bisa Didapatkan

Jika ingin mengunjungi patung ini, pengunjung harus menyiapkan biaya Rp 125.000 untuk dewasa (130 cm ke atas). Untuk anak-anak (100-130 cm) tarifnya Rp 100.000. Jika ingin memasuki area patung, ada biaya tambahan sebesar Rp 50.000.

Jika tingginya dibawah 100 cm, anak-anak bisa masuk dengan gratis. Nantinya, pengunjung sudah bisa berkeliling, menonton pertunjukkan sesuai jadwal, serta gratis masuk ke Asana Artseum. Tempat ini dapat dikunjungi dari jam 09.00-20.00 WITA setiap harinya.

Di sini tersedia juga restoran, penginapan, halaman parkir, studio foto, dan toko souvenir. Jika ingin berkeliling namun malas berjalan, tersedia segway dan halte bus. Tersedia juga fasilitas umum seperti aula, toilet, mushola, serta free Wi-Fi.

Demikianlah pembahasan singkat mengenai informasi seputar Patung Garuda Wisnu Kencana yang harus diketahui oleh pengunjung sebelum mendatanginya. Agar tidak kepanasan saat berkeliling, jangan lupa siapkan payung atau topi dan air minum yang cukup ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *